Home » » APAKAH GOJI BERRY ITU?

APAKAH GOJI BERRY ITU?

Written By Unknown on Rabu, 27 Maret 2013 | 08.51

APAKAH GOJI BERRY ITU?

BUAH DENGAN KANDUNGAN 
ANTIOKSIDAN TERTINGGI
Goji Berry
Kingdom: Plantae 
Divisi:
 Spermatophyta 
Sub divisi:
 Angiospermae 
Kelas:
 Dicotyledoneae 
Ordo:
 Solanales 
Suku:
 Solanaceae 
Genus:
 Lycium 
Spesies:
 Lycium barbarum L.

Sudah pernah dengar goji berry atau dikenal juga dengan biji goji? Biji yang jarang dijumpai di tempat umum dan hanya tumbuh di daerah perbukitan barat laut Cina dan Pegunungan Tibet, Himalaya, ternyata mempunyai khasiat yang sangat luar biasa hebat. Ini terbukti dengan ditemukannya orang-orang di sekitar Pegunungan Tibet, Himalaya memiliki umur hingga 100 tahun. Dari hasil penelitian diketahui bahwa orang-orang tersebut mengkonsumsi goji berry setiap hari yang merupakan makanan untuk anti-penuaan.

Mayoritas goji berry diproduksi secara komersil berasal dari daerah otonomi Ningxia Hui Cina utara-tengah dan daerah otonomi Uighur Xinjiang Cina barat, dimana goji berry dijadikan sebagai tanaman perkebunan.

Dalam Zhongning Country, Ningxia, perkebunan goji berry biasanya berkisar antara 100-1000 hektar. Goji berry juga dibudidayakan di sepanjang dataran subur Sungai Kuning. Daerah lain meliputi Gansu, Qinghai, Mongolia dan Xinjiang(Dharmananda, 2007).

Goji berry adalah tanaman dengan tinggi 1-3 m. Goji berry memiliki daun berbentuk bulat atau oval dengan panjang 7 cm dan lebar daun 3,5 cm dan relatif tipis. Kelopak bunga berbentuk lonceng atau tubular yang pendek. Korollanya berwarna ungu, lebarnya 9-14 mm dengan jumlah 5-6 helai. Goji berry memiliki buah berwarna merah terang dengan panjang 1-2 cm. Jumlah bijinya bervariasi antara 10-60 biji dan berwarna kuning-jingga (Anonimb, 2009).




 Goji Berry a "Nutrient Powerhouse"

Buah Goji Berry adalah salah satu gudangnya nutrisi, mengandung 6 vitamin, 21 mineral dan penuh dengan antioxidant.

Di Asia, Goji Berry dianggap sebagai salah satu makanan paling kaya nutrisi sejak ribuan tahun lalu. Buah Goji Berry dalam keadaan segar ataupun setelah dikeringkan secara natural sangat istimewa karena kemampuan antioksidannya yang paling tinggi dibandingkan dengan buah lain di muka bumi ini yang pernah diteliti.

Manfaat kesehatan Goji Berry yang legendaris diklaim berkhasiat untuk meningkatkan fungsi penglihatan, menambah kekebalan tubuh, melindungi hati, membuat panjang umur, mencegah diabetes, dll.

Oleh karena itu buah Goji Berry dijuluki"Tumbuhan Umur Panjang" (Herbs of Longetivity).

Sejumlah besar mikronutrien dan phytochemical dalam buah ini telah dikonfirmasi oleh penelitian ilmiah.

Goji Berry mengandung banyak pythochemical termasuk polisakarida, sterol dan zeaxanthin, serta antioksidan seperti beta karoten, lutein, likopen, danvitamin C.

Selain itu goji berry juga mengandung banyak mineral seperti kalsium, kalium, seng, besi, selenium.


Kandungan Nutrisi dalam Goji Berry
  • Mengandung 19 asam amino pembangun kelompok protein termasuk semua 8 asam amino penting yang sangat dibutuhkan untuk kehidupan.
  • Mengandung 21 mineral.
  • Termasuk germanium, mineral antikanker yang jarang ditemukan dalam makanan.
  • Mengandung solavetivone, senyawa anti jamur & anti bakteri yang sangat kuat.
  • Mengandung protein lebih banyak dari gandum (13%).
  • Mengandung spektrum lengkap dari antioksidan karotenoid, termasuk beta karoten (lebih baik dari wortel) dan zeaxanthin (melindungi mata). Juice goji berry merupakan sumber karoten terbesar dari segala makanan.
  • Mengandung 4 polisakarida yang unik.
  • Polisakarida unik ini penting untuk fungsi kekebalan tubuh dan komunikasi antar sel, bekerja dalam tubuh dengan berfungsi sebagai pengarah dan pembawa instruksi yang digunakan sel-sel untuk berkomunikasi satu sama lain.
  • Mengandung vitamin C dengan kadar 500 kali lebih tinggi dari jeruk.
  • Mengandung vitamin B kompleks (B1, B2, B6) yang diperlukan untuk mengubah makanan menjadi energi.
  • Mengandung vitamin E (sangat jarang ditemukan dalam buah, hanya dalam biji-bijian atau kacang-kacangan).
  • Mengandung asam lemak utama, yang dibutuhkan untuk produksi hormon tubuh dan untuk kelancaran fungsi otak dan sistem saraf.
  • Mengandung cyperon 
  • Sejenis sesquiterpene yang berguna untuk jantung, tekanan darah dan mengurangi rasa tidak nyaman pada saat haid.
  • Mengandung physalin senyawa alami yang sangat aktif melayani segala jenis leukimia dan juga digunakan dalam penyembuhan penyakit hepatitis B.
  • Mengandung beta-sitosterol dan zat perantara antiperadangan. beta-sitosterol juga menurunkan kolesterol dan dipakai untuk mengobati impotensi dan pembesaran kelenjar prostat.

Level Antioksidan Goji Berry
Dari bagan diatas terlihat jelas bahwa buah goji berry dalam keadaan segar ataupun kering memiliki level antioksidan yang jauh lebih tinggi dari beberapa makanan segar lainnya yang telah diuji.
Walaupun masih ada buah-buahan lain yang bila dikeringkan, memiliki kadar antioksidan lebih tinggi dari goji berry. Namun berharga jauh lebih mahal dari goji berry dan sulit didapatkan. Misalnya: Indian Gooseberry, Red Whortleberry, Barberry.


Manfaat Goji Berry
Breakthroughs IN HEALTH Magazine, Vol 2, issue 3, menuliskan secara detail tentang Manfaat Goji Berry:
  1. Menyehatkan sistem cardiovascular. 
  2. Menurunkan kolesterol & darah asam. 
  3. Meningkatkan sistem kekebalan tubuh. 
  4. Memberikan antioksidan yang tinggi. 
  5. Menunda proses penuaan dini. 
  6. Membuat anda terlihat lebih muda. 
  7. Memulihkan kesehatan fungsi seksual. 
  8. Memperkuat kesehatan penglihatan. 
  9. Mengurangi gangguan sakit kepala. 
  10. Mengatasi insomnia. 
  11. Membantu menormalkan tekanan darah. 
  12. Menjaga kadar kolesterol yang sehat. 
  13. Mengurangi radang dan nyeri sendi. 
  14. Membantu penderita alergi. 
  15. Meningkatkan daya ingat. 
  16. Menjaga kesehatan saluran pencernaan 
  17. Menjaga kekuatan sel darah. 
  18. Mengurangi gejala menopause. 
  19. Memperkuat otot, tulang dan gigi. 
  20. Membantu fungsi ginjal. 
  21. Menjaga kesehatan anak-anak. 
  22. Menjaga kesehatan gusi. 
  23. Membantu mengatasi asam urat.
  24. Menjaga kesehatan prostat.
  25. Membersihkan darah.
  26. Meningkatkan daya serap kalsium.
  27. Meningkatkan kesuburan.
  28. Melawan hemorrhoids.
  29. Membantu mengatasi batuk kering kronis.
  30. Memperbaiki persentasi sel darah putih.
  31. Menyeimbangkan kadar gula darah (diabetes).
  32. Membantu mengatasi peradangan otot (fibromyalgia).
  33. Mengurangi efek racun akibat kemoterapi dan radiasi.
  34. Membantu menekan pertumbuhan dan perkembangan kanker.
  35. Memperbaiki kerusakan DNA.
  36. Meningkatkan energi, metabolisme dan kekuatan fisik.
  37. Mengurangi stress dan memiliki efek menenangkan.
  38. Menaikan libido (gairah seks) bagi pria dan wanita.
  39. Membantu menjaga berat badan ideal.
  40. Mengurangi kolestrol LDL & triglycerides.
  41. Membantu mengatasi rasa mual muntah yang muncul pada awal kehamilan (morning sickness).






Share this article :

Popular Posts

 
Support : Your Link | Your Link | Your Link
Copyright © 2013. PENJUAL | NANO PROPOLIS MURNI | HERBAL ONLINE - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger